Showing posts with label sipenmaru. Show all posts
Showing posts with label sipenmaru. Show all posts

Seleksi Pendaftaran Mahasiswa Baru Poltekkes Kemenkes Surakarta Tahun 2019

Assalamualaaikum Wr. Wb.
Selamat malam semua, kali ini postingan saya mengenai pendaftaran mahasiswa baru Poltekkes Kemenkes Surakarta tahun 2019.



Informasi dan Panduan Pendaftaran Klinik Di sini

 Sumber: www.poltekkes-solo.ac.id

INFORMASI UJI TULIS SIPENMARU POLTEKKES KEMENKES SURAKARTA TAHUN 2018

 Selamat malam guys. Kabar gembira buat kalian yang menunggu informasi mengenai Uji Tulis SIPENMARU POLTEKKES KEMENKES SURAKARTA 2018. Berikut kami informasukan:

A. Jadwal Uji Tulis 
Hari : Rabu 
Tanggal : 30 Mei 2018 
Waktu : 08.00 – 11.00 WIB (Peserta ujian diharapkan hadir 30 menit sebelum ujian dimulai) *
Berpakaian bebas, sopan, dan rapi. 

B. Perlengkapan Yang Harus Dibawa Pada Saat uji Tulis 
1. Tanda Peserta Sipenmaru 
2. Kartu identitas asli berfoto, seperti Kartu Pelajar, KTP, atau SIM 
3. Pensil 2B, Penghapus, Bolpoin (Menggunakan Lembar Jawaban Komputer) 
4. Papan alas tulis 

C. Lokasi Ujian 
1. Kampus I (Google Maps)
a. Balai Kridha & Direktorat 
b. Jurusan Keperawatan 
c. Jurusan Akupunktur 

2. Kampus II (Google Maps)
a. Jurusan Fisioterapi 
b. Jurusan Okupasi Terapi 
c. Jurusan Ortotik Prostetik 

Lampiran informasi -Klik di sini-

Referensi:
Google Maps. (2018). Poltekkes Surakarta Kampus 2. Tersedia di https://www.google.com/maps/place/Poltekkes+Surakarta+kampus+2/@-7.5320942,110.7711519,16z/data=!4m5!3m4!1s0x2e7a14774db4a919:0x2d8a20d027d8644b!8m2!3d-7.534548!4d110.7727754

Google Maps. (2018). Direktorat Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Surakarta. Tersedia di https://www.google.com/maps/place/Direktorat+Politeknik+Kesehatan+Kementerian+Kesehatan+Surakarta/@-7.5446771,110.8333539,16.75z/data=!4m5!3m4!1s0x2e7a16c1958ca3e1:0x75a8143fc0f72492!8m2!3d-7.545329!4d110.8357564

Poltekkes Kemenkes Surakarta. (2018). Pengumuman Pelaksanaan Uji Tulis Tahun 2018. Tersedia di http://www.poltekkes-solo.ac.id/index.php?option=com_content&view=article&id=1036:pengumuman-pelaksanaan-uji-tulis-tahun-2018&catid=99:galeri&Itemid=142

Pendaftaran Mahasiswa Baru Poltekkes Kemenkes Surakarta 2018 Jalur PMDP Telah Dibuka!

          Perguruan tinggi merupakan tonggak keilmuan suatu negeri. Semakin banyak dan berkualitasnya suatu pendidikan maka akan mengangkan derajat suatu bangsa. Sekarang ini pendidikan merupakan suatu hal yang sangat penting. Selain untuk menimba ilmu juga sebagai syarat untuk bekerja.
          Salah satu perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan khusus kesehatan dan dibawah naungan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia adalah Politeknik Kesehatan Surakarta. Poltekkes Kemenkes Surakarta adalah perguruan tinggi kedinasan dan bukan ikatan dinas. Memiliki 9 jurusan, yakni:
1. Keperawatan
2. Terapi Wicara
3. Akupunktur
4. Fisioterapi
5. Okupasi Terapi
6. Ortotik Prostetik
7. Kebidanan
8. Jamu
9. Analis Farmasi dan Makanan (jurusan baru di 2018 nih hehehe...)
          Nah... dari 9 jurusan tersebut, kalian bisa memilih mau ke jurusan yang mana. Masing-masing jurusan memiliki kekurangan dan kelebihannya, jadi usahakan cari info sebanyak-banyaknya jurusan tersebut agar tidak salah jurusan.

          Berikut peryarakatan dan berkas administrasi yang harus di persipakan: klik disini

          Berikut lampiran biaya kuliah: klik disini

          Semua info yang kalian butuhkan sudah ada di file tersebut. Harap baca dengan teliti agar tidak terjadi kesalahan yang tidak diinginkan.
          Apabila mengalami kesulitan atau pertanyaan, silakan menghubungi pusat informasi:
Telepon    : (0271) 856-929
Whatsapp : 0858-6818-1821
Facebook : Sipenmaru Politeknik Kesehatana Surakarta
Email        : adakpoltekkes.solo@yahoo.com
Semoga sukses kalian!

Referensi: http://www.poltekkes-solo.ac.id 

Pengalaman Mendaftar Poltekkes Kemenkes Surakarta 2016

Malam sobat. Malam ini saya akan bercerita ketika saya mendaftar Poltekkes Kemenkes surakarta.
Sejujurnya saya waktu itu tidak terlalu suka dengan jurusan kesehatan. Karena materi yang dihafal buanyak banget dan saat SMA tidak ada bayangan sama sekali ke jurusan kesehatan.
          Setelah lulus SMA saya bingung kemana saya akan melanjutkan belajar. Maklum, dulu masih banyak impian yang ingin diraih tapi tidak tahu jalan yang akan menghantarkan. Ditambah saya dulu juga tidak bisa ikut SNMPTN dikarenakan tidak lolos seleksi paralel sekolah. Beberapa Perguruan Tinggi Negeri/ PTN saya daftari, mulai dari PKN STAN, IAIN Surakarta, UIN Surakarta, hingga Poltekkes Surakarta. Dan saya tidak daftar SBMPTN, sakit hati udah gak lolos SNMPTN.
          Singkat cerita saya disarankan orang tua saya ke Poltekkes Surakarta. Mengingat dekatnya jarak kampus dengan rumah dan peluang kerja lebih besar. Waktu itu saya iyakan karena saya sudah lolos di sebuah PTN.. Iseng-iseng saya daftar sendiri dengan mengikuti langkah-langkah yang telah diinformasikan oleh panitia seleksi. Awalnya saya daftar lewat jalur Penelusuran Minat Dan Prestasi/ PMDP. Pilihan pertama saya jatuh pada Jurusan Jamu. Hah.... jamu? serius?. Iya serius saya, dulu ada kenalan dari poltekkes dan dia jurusannya jamu, jadi saya kepoin dia dan tertariklah saya pada jurusan tersebut.
          Saya lengkapi berkas dan isian online, waktu pengumuman tiba, ternyata saya lolos. Setelah saya tahu saya lolos saya senang bercampur bingung. Senang karena ketrima, bingung karena saya juga sudah lolos di PTN lain. Akhirnya saya memilih Poltekkes Kemenkes Surakarta dan merelakan PTN awal tadi.
Masih ada tahapan tes lagi sebelum betul-betul diterima di poltekkes. Yakni tes kesehatan. Tes kesehatannya waktu itu: tinggi badan, berat badan, tes mata, tes buta warna, tensi, tes darah, tes dokter, dan tes urin. Berhubung tes kesehatan waktu itu jalur PMDP tidak banyak antrian, tes berjalan dengan lancar dan cepat.
Menunggu pengumuman tes kesehatan tidak terlalu lama. Selang beberapa hari pengumuman dapat dilihat secara online. Saya pun lolos lagi, Alhamdulillah.
          Langkah selanjutnya tinggal membayar biaya UKT/SPP, PPS/ospek, dan seragam. Untuk pembayaran kita mau atau tidak mau harus membayarnya. Diberi waktu hanya seminggu. Kecuali yang biaya PPS, dapat kelonggaran pembayaran lebih lama.
          Waktu itu saya baru sempat membayar biaya UKT, orang tua suruh saya ikut lagi jalur uji tulis untuk ke Jurusan Okupasi Terapi. Saya menolak sebetulnya karena saya gak mau lagi belajar untuk pesiapannya. Namun karena diberi informasi sekilas tentang Jurusan Okupasi Terapi dari orang tua akhirnya saya iyakan. Seminggu sebelum penutupan jalur uji tulis Poltekkes Kemenkes Surakarta saya mendaftarakan diri dengan memilih Jurusan OkupasiTerapi. Dengan waktu yang begitu mepet tidak memungkinkan saya untuk belajar. Tes pun saya hanya mengandalkan sisa-sisa belajar materi UN yang masih samar-samar lupa di otak saya. Wkwkwkkk...
          Waktu pengumuman tiba dan saya cek di web sipenmaru poltekkes ternyata saya lolos. saya senang sekali karena mungkin ini jalan saya yang ditakdirkan oleh Sang Kholiq. Pasalnya saat saya uji tulis di salah satu PTN saya tidak lolos. Padahal sudah saya niatkan untuk belajar siang dan malam. Tapi kalau bukan takdirnya ya tidak akan bisa masuk.
          Lanjut tes kesehatan, saat jalur uji tulis, tes kesehatan diselenggarakan waktu Bulan Ramadhan dan pengalaman banget karena ditusuk jarum lagi, jadi dua kali ditusuk jarum. Strong banget dah... Yang diteskan pun sama seperti saat jalur PMDP. Bedanya jalur uji tulis, tes kesehatannya pesertanya membludak. banyak calon mahasiswa yang ikut tes kesehatan. Bahkan waktu itu sampai antri 2 jam lebih. Ngoyot di sana.
           Pengumuman tes kesehatan sama juga seperti jalur PMDP beberapa hari dan dapat dilihat secara online. Saya cek pengumuman milik saya sendiri dan Alhamdulillah saya lolos. Akhirnya di sini yang bikin bimbang banget. Antara lanjut jamu atau okupasi terapi. Soalnya di Jurusan Jamu saya sudah bayar UKT yang lumayan menguras kantong orang tua. Dengan saran orang tua akhirnya saya memilih Jurusan Okupasi Terapi.
          Setelah bayar biaya UKT, seragam dan PPS berakhirnya masa pusing milih kuliah kemana. Tinggal menunggu tanggal masuk pertama untuk PPS.
Dan sampai jumpa di Jurusan Okupasi Terapi. :D