Pengalaman Mengikuti Event Climate Vlogger 2019 di Solo

          Assalamualaikum Wr. Wb.
          Halo semua. Kali ini saya akan membagi pengalaman mengikuti salah satu acara nasional tahun 2019. Nama acaranya adalah Climate Vlogger  yang diadakan oleh Climate Institute (@climate_institute) bekerja sama dengan Kementerian Hukum dan HAM (@kemenkumhamri) serta Für Die Freiheit (@fnf.indonesia). Acara tersebut merupakan kampanye mengenai perubahan iklim menggunakkan salah satu media yaitu dengan vlog. Acara dihelat dari hari Jumat - Minggu, 25 - 27 Januari 2019 di Hotel Ramada (@ramadasuitessolo). Selama mengikuti acara ini peserta mendapatkan free accomodation atau selama pelaksanaan acara peserta tidak dipungut biaya, namun untuk transportasi ditanggung oleh masing-masing peserta. Oke, langsung saja ya teman.
          Alkisah sebelum mengikuti acara ini, saya sudah memngikuti akun instagram dari Climate Institute karena acara yang diadakan kebanyakan gratis. wkwkw... (maklum mahasiswa cari yang gratis-gratis). Acara Climate Vlogger sendiri sudah diadakan dibeberapa kota di indonesia lhoh teman tapi sayang jauh dari rumah, jadi saya mengurungkan niat untuk ikut. Setelah menunggu dan menunggu ternyata Climate Vlogger diadakan di kota Solo. wah, dalam hati sudah senangnya luar biasa ada acara yang gratis dan dekat pula dari rumah. Sayapun memantau info dari awal sampai pamflet resminya keluar. Tidak tanggung-tanggung saya langsung mengajak teman saya yang sedari dulu menemani saya untuk mengharumkan nama Poltekkes Kemenkes Surakarta yaitu saudari Rahma Rizki (@rahmarizkisp) dari D4 Okupasi Terapi. Persyaratannya salah satunya cuma membuat video pendek mengenai perubahan iklim, hanya butuh waktu 3 jam kami membuat dari rancangan sampai upload video di instagram. Alhamdulillah. setelah menunggu 4 hari akhirnya pengumuman peserta lolos muncul di intagram Climate Institute. Alhamdulillah bukan main ternyata kami lolos menjadi peserta. Kemudian dari pengumuman lolos kami selalu berkomunikasi dengan panitia hingga hari H tiba.

Foto ID Pengenal saya dengan suasana bang adhitlan sedang menerangkan materi.
(Sumber: dokumentasi pribadi)

          Hari H pun tiba, kami disambut oleh panitia di ruang pertemuan dan melaksanakan upacara pembukaan dari ke-3 instansi yang telah disebutkan diatas teman. Setelah pembukaan acara langsung dimulai dengan sesi perkenalan berupa games kecil-kecilan. Kemudian selama 3 hari kami mendapatkan materi berupa:
          Basic Climate Change dari Frederich Nauman Stiftung. Kita digiring pada sebuah fakta-fakta dan realita di kehidupan sehari-hari mengenai perubahan iklim yang disebabkan oleh bahan yang kita pakai sehari-hari sampai dampak paling signifikan dari karbon dioksida (CO2). Pemaparan tersebut dikemas secara apik dengan desain power point yang elegan dan interaktif;
          Resilient City Planning dari Komunitas Kota Kita (@kotakitaorg). Secara tidak langsung kita sebagai warga kota memiliki andil untuk menjaga dan menyeimbangkan wilayah tempat tinggal kita agar keberlangsungan hidup tetap selaras. Peserta diajak lebih dalam menyelami seluk-beluk kota di Indonesia terutama Kota Surakarta mengenai irigasi, sosial, kebencanaan, hingga upaya-upaya yang bisa ditempuh warga untuk menjaga kotanya sendiri. Semakin sadar dan perhatiannya waga mengenai kota tempat tinggalnya maka warga kota yang akan menjadi tangguh dan akan menghasilkan kota yang mandiri;

 
 Foto salah satu slide materi.
(Sumber: dokumentasi pribadi)

          Capturing Still and Moving Image dari Pascal Meliala (@pascalitoos) yang merupakan film maker. materi ini sedikit berat teman, soalnya kita mau tidak mau harus disuguhkan materi yang belum pernah kita cicipi yaitu vlogger. Walaupun materi cukup berat namun dapat disampaikan secara kocak oleh bang Pascal. Kamipun ikut mengalir dalam materi tersebut;
          Social Media Activism dari Climate Institute. Nah, materi ini nih yang paling saya antusias mengikutinya karena pembicaranya yaitu mas Adhitlan (@adhitlan) dengan jelas dan gamblang membagi ilmunya pada peserta mengenai dunia media sosial. Ternyata, media sosial sekarang ini tidak hanya sebagai alat komunikasi saja teman namun sekaligus dapat membangun brand diri agar diri kita dapat terlihat profesional (jika sudah bekerja) dan rapi;
          Creating Shoot List and Video Editing Technique dari bang Pascal. Kalau materi tersebut lebih ke teknis dalam pengambilan video dan proses editing. Jadi jika tidak praktik langsung akan kesulitan seperti beberapa peserta yang kesulitan mencerna materi namun dengan sedikit diskusi dan tentunya kocak abiss maka pesertapun jadi paham;
          Tidak lupa ada challange dari panitia yaitu membuat vlog dan dipresentasikan dihadapan peserta, panitia, dan tentunya bang Pascal.

Foto dadakan hari terakhir sebelum pulang ke tempat masing-masing, dari kiri ke kanan: Dewi, Saya, Rama, Mukhibin, Anjas, bang Pascal, dan mbak Nungky.
(Sumber: dokumentasi pribadi)

          Semua materi tersebut sangatlah berharga dan membuat ilmu saya bertambah mengenai perubahan iklim yang dibalut dengan media vlog serta pengalaman dan relasi yang didapat sangat banyak. Acara ini membuat saya lebih aware terhadap lingkungan terutama dalam penggunaan plastik, walaupun saya telah meminimalisir penggunaan sedotan namun saya masih sering saat membeli sesuatu dan menggunakan kantong plastik. Untuk pertemanan dan relasi jadi bertambah ada teman saya dari Nusa Tenggara Barat, Bandung, Salatiga, dll. So, jika acara ini ada lagi jangan lupa untuk ikutan ya teman karena gratis dan banyak ilmu yang didapat. Alhamdulillah, acara ini dapat membuat almamater saya tersenyum sebelum saya wisuda, insyallah bulan Agustus 2019 jika jadwal tidak berubah. Semoga semua yang saya lakukan ini menjadi amal jariyah di akhirat kelak. Aamiin.
Ingat teman, kita hidup di dunia ini hanya sekali, maka carilah ilmu dan relasi sebanyak-banyaknya karena Allah SWT. Akhirnya tulisan ini dapat saya ketik di blog ini. wkwkw... Semoga bermanfaat. Akhirukallam.
          Wassalamualaikum Wr. Wb.

Foto salah satu fasilitas hotel yaitu self service and all you can eat meal.
(Sumber: dokumentasi pribadi)





Seleksi Pendaftaran Mahasiswa Baru Poltekkes Kemenkes Surakarta Tahun 2019

Assalamualaaikum Wr. Wb.
Selamat malam semua, kali ini postingan saya mengenai pendaftaran mahasiswa baru Poltekkes Kemenkes Surakarta tahun 2019.



Informasi dan Panduan Pendaftaran Klinik Di sini

 Sumber: www.poltekkes-solo.ac.id

TARGET SAYA DI TAHUN 2019

Karanganyar, 1 Januari 2019

           Ba'da ashar yang diselimuti hawa dingin dari sisa hujan yang baru saja jatuh ke bumi. Rintikan hujan masih saja mengguyur walau kalbu menginginkan sirnanya hujan.
           Daku mengayunkan jari jemari ini untuk sebuah capaian. Memang sedikit namun harus terlaksana.
1. Segera menyelesaikan penelitian yang berjudul "Hubung Tingkat Depresi Dengan Tingkat Kemandirian Pasien Stroke Di RSUD Pandanarang Boyolali";
2. Wisuda yang tepat waktu;
3. Daku terus belajar sembari menerapkan ilmu basa Walanda sebagai bahasa dunia;
4. Ini gratis namun tiket pesawat PP harus kutanggung, Walailak University Cultural Camp adalah acara bergengi untuk mempromosikan kampus tersebut, yah memang namun perasaan cinta pada negeri gajah putih ini terus menggebu-gebu diantara cintanya  daku pada negerinya alfatih.
           Memang Pratitis ini hanyalah angan-angan namun harus tetap kukejar. Daku ingin menambah ilmu dan wawasan di dunia ini yang tiada habisnya. Semoga Gusthi Pangeran mengijabahi tulisan ini.

Aamiin...

Pengalaman Praktek Klinik I Okupasi Terapi di RSJD Dr. Arif Zainuddin Surakarta


(Sumber: www.Picoku.net)
          Malam ini saya lagi capek buat belajar kuis besok jadi iseng-iseng refreshing otak sebentar dengan menulis di blog ini. hehehe..
          Selamat malam semua. Semoga kita selalu diberi kesehatan dan keselamatan oleh-Nya.
Kali ini saya mau bercerita mengenai pengalaman Praktik Klinis (PK) pertama saya. Tiap semester genap di Prodi D-III Okupasi Terapi selalu mengadakan kegiatan praktik klinis yakni mahasiswa terjun langsung ke lahan praktek untuk mencocokkan ilmu yang didapat di kampus dengan di lapangan serta menambah ilmu jika memang di kampus tidak mendapatkan.
          Ketika semester 2, kalau tidak salah tahun 2017, prodi saya mengadakan praktik klinis yakni untuk saya PK I. kebetulan lahan praktik yang menentukan dari pihak kampus, sebenernya boleh memilih sendiri tempat prakteknya namun nanti repot dan berbelit-belit dan saya tidak suka. heheh. muncullah surat sakti perubah mood, yap, surat keterangan penempatan praktik klinis dan saya ternyata mendapat jatah PK di RSJD Dr. Arif Zainuddin Surakarta. (dalam hati: "Alhamdulillah deket sama kampus dan rumah"). Ternyata saya tidak sendiriaan, saya bersama 2 orang teman yakni Alm. Raudya Sisnasza dan Joshua Sebastian menemani praktik.
          Semua administrasi sudah diurus pihak kampus tinggal kita membayar biaya praktik ke pihak RSJ. Sebelum praktek dilaksanakan, ada agenda persiapan praktek yakni pembekalan. Isinya ya biasa lah kayak diprepared buat apa yang perlu dilaksanakan hari pertama dan terakhir, tugas-tugasnya, aturan, reward dan punishment terhadap aturan, dst.
          Hari pertama, kami berangkat pagi-pagi agar terlihat rajin. hehehe. Setelah sampai di RSJ, kami ke ruang aula untuk upacara penyambutan. Upacara penyambutn ini hanya diselenggarakan jika  praktikan dan instansi banyak, kalau cuma 1 atau 2 instansi dengan jumlah praktikan sedikit ya tidak diadakan. setelah selesai upacaranya, kami langsung ke tempat administrasi untuk membayar biaya PK. Kemudian, kita dikasih nota pembayaran (harus disimpan ya guys, soalnya buat refund biaya PK ke kampus).
          Setelah urusan administrasi selesai, kami langsung ke Unit Okupasi Terapi untuk bertemu pembimbing dan para stafnya. Selesai urusan perkenalan, kami langsung nimbrung bersama kating (Kakak Tingkat) yang sudah praktik duluan.
           Praktik di RSJ dimulai dari pukul 8 pagi sampai 1 siang dengan hari kerja dari senin sampai jumat selama 2 minggu. sebetulnya cuma 1 jam terapinya dari jam 9-10, jadi setelah jam tersebut kita bebas mau ngapain yang penting jam 1 ngasih tau pembimbing kalau akan pulang.
          Hari-hari berikutnya kami ikut terapi bersama pasien jiwa guys, tapi kami tidak sakit ya cuma ikut nimbrung buat observasi. hehee...
Terapi OT juga berbeda tiap harinya, misalkan hari senin jadwalnya olahraga, selasa diskusi, rabu terapi Activity Dily Living (ADL), kamis terapi musik, jumat terapi religi. Durasi terapi kurang lebih 1 jam.
          Selain mengikuti kegiatan terapi harin pasien, kami juga punya tugas kampus, yakni membuat laporan kasus individu. jadi setiap mahasiswa diwajibkan mencari pasien untuk di obsevasi, assessment, treatment, dan reevaluasi. tapi berhubung kami baru "anak bawang" jadi kami cuma dikasih tugas obsevasi dan assessment.
         Diantara laporan individu ada juga laporan kelompok, formatnya sama seperti laporan individu cuma dikerjakan bersama kelompok. jadi, laporan kelompok ini nantinya yang akan dipresentasikan di kampus setelah praktek berahir.
          Hal yang paling saya kenang yakni karena terlalu enak dan baru pertama praktek di RSJ sampai-sampai laporan tugas saya jadi terbengkalai. Minggu ke-2 baru kami kerjakan dan alhasil laporan kami kurang maksimal dan baru mendapatkan tanda-tangan pembimbing lahan sehari sebelum presentasi dan itu pelajaran banget buat saya kalau tugas harus sedini mungkin dikerjakan dan selesai. Dan jujur saja ilmu yang saya peroleh dari lahan sangat sedikit, jadi saya menyesal sekali tidak bisa bertanya ini itu soal OT pada kesehatan jiwa.
          Cerita lain yakni, pernah juga diadakan seperti terapi ke tempat wisata untuk melatih pasien agar dapat berani berkomunikasi dengan orang lain, saat itu saya, kating, staf OT dan pasien bersama-sama ke umbul pengging. Cerita lucupun dimulai, saat kami turun dari bus dan berjalan ke kolam banyak orang melihat kami dengan perasaan takut, maklum pasiennya pakai pakaian khas RSJ seperti di film-film. heheh... Saat pasien menceburkan diri ke kolam banyak orang bahkan semua keluar dari kolam dengan terburu-buru, persisi seperti di film-film. hahaha... Rasanya pengen ketawa keras tapi disatu sisi ya harus simpati bahwaa terkena penyakit jiwa itu susah guys.
           Selesai praktik, kamipun mempresentasikan tugas kami dihadapan dosen dan teman-teman kami untuk berbagi dan meperkaya ilmu OT yang berada di lapangan.
           Mungkin itu aja yang bisa saya bagikan ke kalian, maaf belum ada foto karena filenya hilang. T.T

INFORMASI UJI TULIS SIPENMARU POLTEKKES KEMENKES SURAKARTA TAHUN 2018

 Selamat malam guys. Kabar gembira buat kalian yang menunggu informasi mengenai Uji Tulis SIPENMARU POLTEKKES KEMENKES SURAKARTA 2018. Berikut kami informasukan:

A. Jadwal Uji Tulis 
Hari : Rabu 
Tanggal : 30 Mei 2018 
Waktu : 08.00 – 11.00 WIB (Peserta ujian diharapkan hadir 30 menit sebelum ujian dimulai) *
Berpakaian bebas, sopan, dan rapi. 

B. Perlengkapan Yang Harus Dibawa Pada Saat uji Tulis 
1. Tanda Peserta Sipenmaru 
2. Kartu identitas asli berfoto, seperti Kartu Pelajar, KTP, atau SIM 
3. Pensil 2B, Penghapus, Bolpoin (Menggunakan Lembar Jawaban Komputer) 
4. Papan alas tulis 

C. Lokasi Ujian 
1. Kampus I (Google Maps)
a. Balai Kridha & Direktorat 
b. Jurusan Keperawatan 
c. Jurusan Akupunktur 

2. Kampus II (Google Maps)
a. Jurusan Fisioterapi 
b. Jurusan Okupasi Terapi 
c. Jurusan Ortotik Prostetik 

Lampiran informasi -Klik di sini-

Referensi:
Google Maps. (2018). Poltekkes Surakarta Kampus 2. Tersedia di https://www.google.com/maps/place/Poltekkes+Surakarta+kampus+2/@-7.5320942,110.7711519,16z/data=!4m5!3m4!1s0x2e7a14774db4a919:0x2d8a20d027d8644b!8m2!3d-7.534548!4d110.7727754

Google Maps. (2018). Direktorat Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Surakarta. Tersedia di https://www.google.com/maps/place/Direktorat+Politeknik+Kesehatan+Kementerian+Kesehatan+Surakarta/@-7.5446771,110.8333539,16.75z/data=!4m5!3m4!1s0x2e7a16c1958ca3e1:0x75a8143fc0f72492!8m2!3d-7.545329!4d110.8357564

Poltekkes Kemenkes Surakarta. (2018). Pengumuman Pelaksanaan Uji Tulis Tahun 2018. Tersedia di http://www.poltekkes-solo.ac.id/index.php?option=com_content&view=article&id=1036:pengumuman-pelaksanaan-uji-tulis-tahun-2018&catid=99:galeri&Itemid=142

Di Poltekkes Surakarta Ada Beasiswa?


          Assalamualaykum Wrt.
          Selamat malam guys!. Di artikel kali ini, saya akan mengulas "Ada gak sih beasiswa di Poltekkes Surakarta?". Mengingat begitu banyaknya pertanyaan yang masuk ke saya mengenai hal tersebut.
1. Beasiswa Keluarga Miskin (Gakin)
          Di Poltekkes Surakarta tidak ada beasiswa fully funded atau menyeluruh. Namun terdapat beasiswa pasial, yakni potongan 50% dari total biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang disebut Beasiswa Keluarga Miskin (Gakin). Beasiswa Gakin hanya untuk masyarakat yang ekonominya kurang mampu. Untuk pendaftaran Gakin sama seperti uji tulis namun, nanti pilih yang Gakin.

          "Jadi cuma itu aja kak beasiswanya?". Eiitss... Jangan bersedih. Masih ada kok reward atau penghargaan yang diberikan oleh Poltekkes Surakarta untuk Mahasiswanya yang bisa kamu raih.

2. Reward Prestasi Akademik
          Ada reward bagi kalian yang punya prestasi akademik yang memiliki Indeks Prestasi Komulatif (IPK) tertinggi. Apabila Kalian dapat meraih antara peringkat ke-1 sampai ke-3 se-jurusan, maka reward tersebut milik kalian. rewardnya berupa uang yang jumlahnya tiap tahun berbeda tergantung penganggaran dari direktorat. Biasanya sih:
  • Peringkat 1 = 3 juta,
  • Peringkat 2 = 2 juta, dan
  • Peringkat 3 = 1 juta.
3. Reward Prestasi Non-akademik
          Bagi yang suka ikut lomba dan dapat mengharumkan nama Poltekkes Surakarta juga ada rewardnya. Besarnya tidak seberapa namun lumayan untuk uang jajan. Dan khusus untuk reward ini harus berkoordinasi intensif dengan dosen atau prodi agar namamu tercantum. Soalnya penyerahan reward dilakukan hanya saat event penting seperti, upacara 17an, diesnatalis, dan lain sebagainya. Dan biasanya kita dihubunginya mendadak banget, jadi mau tidak mau harus siap sedia di manapun dan kapanpun apabila dipanggil sewaktu-waktu untuk penyerahan reward.

          Nah, Sekarang kita sudah tahu berbagai macam beasiswa dan reward yang ada di Poltekkes Surakarta. Memang tidak begitu banyak namun, dapat membuat diri kita terpacu untuk terus belajar dan belajar. Semoga Info ini membantu kalian sebagaimana mestinya.
Selamat malam dan Wassalamualaykum Wrt.

          Sumber: Web Poltekkes Kemenkes Surakarta

Belajar Bahasa Turki - Alfabet Bahasa Turki

          Hai teman-teman. Pada postingan kali ini saya akan sedikit membagi hobi saya. hehehe. Yap, belajar bahasa Turki. Siapa sih yang tidak tahu dengan salah satu negara dua benua ini. Bahasanya memang sulit menurut saya, namun menarik untuk dipelajari.
Alfabet turki ada 29 huruf, diantaranya:

Aa  Bb  Cc  Çç  Dd

Ee  Ff  Gg  Ğğ  Hh

Iı  İi  Jj  Kk  Ll

Mm  Nn  Oo  Öö  Pp

Rr  Ss  Şş  Tt  Uu

Üü  Vv  Yy  Zz



           Cara baca alfabet tersebut seperti cara baca alfabet bahasa Indonesia namun dengan huruf "-e". Contohnya: A, Be, Ce, Çe, De, E, dan seterusnya.
           Namun ada beberapa huruf yang berbeda cara membacanya, diantaranya:
Cc dibaca j (seperti jeruk). Contoh: İngilizce dibaca ingilizje yang berarti bahasa inggris.
Çç dibaca ch (cicak). Contoh: Kaç dibaca kach yang berarti berapa.
Ğğ seperti huruf ghoin dalam bahasa Arab namun halus, seperti tidak dibaca. (yumuşak g). Contoh: Yağmur dibaca yaamur yang berarti hujan.
Iı dibaca e (enam, empat, dan enak). Contoh: Balık dibaca balek yang berarti ikan.
İi, ingat ya i yang ada titiknya tetap dibaca i biasa (ikan), jangan sampai terbalik dengan i yang tidak ada titiknya.
Öö dibaca oe halus dengan mulut sedikit menjontor kedepan (goes dalam bahasa inggris). Contoh: Görmek dibaca goermek yang berarti melihat.
Şş dibaca sy (masyarakat). Contoh: Yaş dibaca yasy yang berarti umur.
Üü dibaca u dengan posisi mulut sedikit menjontor ke depan dan ujung lidak menempel pada gigi depan bagian bawah. Contoh: Güle-güle dibaca guule-guule yang berarti sampai jumpa.
Vv dibaca seperti w halus (antara v dengan w). Contoh: Ev dibaca evw yang berarti rumah.
          Nah, sampai di sini dulu ya materi kali ini. Semoga membantu dalam belajar bahasa Turki. Inşallah akan saya post lagi materi yang lain.